
Duel bertajuk derbi Jateng tersaji di Stadion Jatidiri, Semarang sekaligus menutup pekan ke-19 Liga 1 2024-2025.
Tidak seperti derbi-derbi sebelumnya, kurang ada psywar dari kedua tim karena PSIS maupun Persis Solo masih berada di papan bawah musim ini.
PSIS masih berada di peringkat ke-14 dengan 18 poin sedangkan Persis berjuang sebagai juru kunci dengan koleksi 10 poin.
Persis Solo malah belum menang dalam 10 laga terakhir mereka.
Namun demikian, motivasi berlipat untuk meraih kemenangan di nyatakan PSIS dan Persis sebelum laga.
PSIS mengawali laga dengan serangan yang di motori 3 pemain asing mereka, Gustavo Souza, Gali Freitas dan Sudi Abdallah.
Sedangkan Persis mengandalkan Ramadhan Sananta yang di dukung gelandang asing anyar Lautaro Belleggia dan John Cley.
Sempat di serang selama 10 menit awal, Persis Solo keluar dari tekanan setelah itu.
Hasilnya mereka bisa unggul duluan tepatnya pada menit ke-20.
Ramadhan Sananta Cetak Brace

BACA JUGA : Darwin Nunez Menggila, Liverpool Taklukkan Brentford
Clearance yang kurang sempurna membuat gelandang Persis, Lautaro Belleggia menanduk bola yang mengarah ke Ramadhan Sananta.
Striker timnas Indonesia itu langsung membalikkan badan dan melepas sepakan keras dari luar kotak penalti yang gagal di tepis Adi Satryo. 1-0 untuk Persis.
Persis belum menghentikan serangan.
Kali ini kombinasi John Cley dan Lautaro Belleggia membuat pemain Argentina berhasil menyontek bola namun bisa diblok Adi Satryo.
Tapi bola ke arah Ramadhan Sananta yang langsung mencocor bola masuk ke gawang pada menit ke-32. Skor 2-0 untuk Persis.
Tidak ada gol lagi di sisa waktu babak pertama, skor 2-0 untuk keunggulan Persis Solo.
Di babak kedua, PSIS sempat mencetak gol pada menit-menit awal lewat sundulan Gali Freitas.
Tapi wasit tak mengesahkan gol tersebut karena ada pelanggaran yang dilakukan Gustavo Souza kepada Muhammad Riyandi.
Hujan yang mengguyur kota Semarang membuat lapangan Stadion Jatidiri semakin becek hingga menit ke-60.
Kedua tim kesulitan mengontrol bola dan mengembangkan permainan.
PSIS menghidupkan asa usai mencetak gol pada menit ke-77 lewat sundulan Septian David Maulana usai memanfaatkan umpan Alfeandra Dewangga.
Persis harus bermain sejak menit ke-90+3 usai Jordy Tutuarima menerima kartu kuning kedua.
Tidak ada gol lagi yang tercipta, Persis Solo berhasil jadi pemenang dalam laga kontra PSIS.
Dengan hasil ini, Laskar Sambernyawa untuk sementara mentas dari posisi juru kunci.
Ini juga jadi kemenangan pertama yang di persembahkan Ong Kim Swee untuk Persis Solo.
PSIS Semarang (1) Septian David Maulana 77 – Persis Solo (2) (Ramadhan Sananta 20, 32
1 thought on “Ramadhan Sananta Cetak Brace ,Persis Solo Kalahkan PSIS”